Jumat, 27 Januari 2012

Pengertian Intersksi (Persilangan)

Interaksi merupakangambaran tentang terjadinya persilangan keanggotaan warga masyarakat dalam kelompok sosial tertentu, hal ini terjadi akibat adanya sifat keterbukaan dalam sistem pelapisan sosial dan deferensiasi sosial yang ada dalam masyarakat.
Dalam masyarakat terjadi proses persilangan keanggotaan warga masyarakat antara klan dengan suku bangsa, ras dan agama, pendidikan dan mata pencaharian. Misalnya, orang berpendidikan tinggi (sarjana) sebagai pengrajin sehingga masuk ke dalam kelompok masyarakat pengrajin. Contoh lain adalah orang dari suku Sunda, Jawa, Madura, Aceh, dan Minangkabau yang masuk menjadi anggota partai A sehingga tergolong oleh masyarakat yang berpartisipasi positif kepartai A.
Proses interseksi atau persilangan keanggotaan warga masyarakat dari berbagai ras, suku bangsa, agama, dan profesi dapat terjadi di Negara kita. Dalam kehidupan sehari-hari kita sering menjumpai adanya persilangan keanggotaan warga masyarakat dalam kelompok-kelompok sosial tertentu. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar