Sabtu, 21 Januari 2012

Masyarakat Multikultural

Kota besar identik dengfan kedinamisannya, seperti kota Jakarta tidak saja dihuni oleh orang Betawi, namun juga dihuni oleh orang-orang yang berasal dari berbagai suku bangsa yang ada di Indonesia. Seperti suku Jawa, Sunda, Minangkabau, Batak, Bali dan Bugis. Demikian juga dengan agama mereka beranekaragam ada Islam, Kristen, Khatolik, Hindu, Budha, serta berbagai kebudayaan. Serta berbagai kebudayaan, ras, dan etnis. Dalam kehidupan sehari-hari mereka saling bergaul dan berinteraksi antara satu dengan yang lain.

Pemaparan di atas menunjukkan gambaran masyarakat Indonesia yang hidup dalam masyarakat multikultural, yaitu masyarakat yang memiliki keanekaragaman kebudayaan. Adanya berbagai macam suku-suku disebut kelompok masyarakat atas dasar suku bangsa.
Multikultural berasal dari bahasa inggris multicultural. Multi artinya banyak, cultural artinya budaya, jadi multikultural adalah banyak budaya. Dengan demikian yang dimaksud dengan masyarakat multikultural adalah suatu masyarakat yang terdiri dari banyak keebudayaan. Didalam kehidupan masyarakat multikultural ada bemacam-macam kebudayaan yang hidup bersama dan saling berdampingan serta saling berinteraksi dalam suatu masyarakat.       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar